Losergeek.org.CO, Jakarta – Untuk meningkatkan kualitas udara di Jabodetabek, pemerintah bakal melakukan pengendalian emisi yang berfokus pada tiga sektor, antara lain sektor transportasi, industri dan pembangkitan listrik, serta lingkungan hidup.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan hal tersebut dalam rapat koordinasi lintas kementerian dan lembaga, beserta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten, Jumat, 18 Agustus 2023.
“Untuk meningkatkan kualitas udara pemerintah bakal bergerak dari sektor hulu hingga hilir,” kata Luhut.
Pada sektor transportasi, Luhut bakal mendorong penggunaan transportasi publik untuk mengurangi emisi. Pasalnya, Luhut menilai, masalah polusi udara mayoritas disebabkan oleh kendaraan pribadi. Pembatasan mobilitas kendaraan pribadi juga perlu diperluas untuk mendorong adopsi transportasi publik.
Selain itu, Luhut menyatakan akan memperjetat uji emisi pada proses perizinan dan pengawasan lalu lintas, termasuk dengan pemberian penalti bagi pelanggar.
Selanjutnya: Pemerintah juga akan mendorong perusahaan….
Quoted From Many Source